Logo

STIKOM Poltek Cirebon Gelar Wisuda dan Dies Natalis di Swiss-Belhotel Cirebon

Home

>

berita

STIKOM Poltek Cirebon Gelar Wisuda dan Dies Natalis di Swiss-Belhotel Cirebon

STIKOM Poltek Cirebon menyelenggarakan kegiatan Wisuda ke-XXVIII Ahli Madya dan Sarjana yang dirangkaikan dengan Dies Natalis ke-XXXII, pada Sabtu, 27 Desember 2025, bertempat di Swiss-Belhotel Cirebon.

Kegiatan ini menjadi momen penting bagi sivitas akademika STIKOM Poltek Cirebon, khususnya bagi para wisudawan dan wisudawati yang telah menyelesaikan studi pada jenjang Diploma dan Sarjana. Prosesi wisuda berlangsung khidmat dan dihadiri oleh pimpinan yayasan, jajaran pimpinan kampus, dosen, tenaga kependidikan, orang tua wisudawan, serta tamu undangan.

Dalam rangkaian acara Dies Natalis ke-XXXII, STIKOM Poltek Cirebon menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam pengembangan pendidikan tinggi, khususnya di bidang teknologi, sistem informasi, dan manajemen. Perayaan Dies Natalis ini juga menjadi refleksi perjalanan institusi dalam mencetak lulusan yang kompeten, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan dunia kerja.

Melalui momentum wisuda dan Dies Natalis ini, STIKOM Poltek Cirebon berharap para lulusan dapat mengimplementasikan ilmu yang telah diperoleh secara profesional serta menjaga nama baik almamater di tengah masyarakat. Kampus juga terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan akademik guna menjawab kebutuhan zaman dan perkembangan teknologi yang semakin pesat.

By : Dimas

 


(2025-12-27)

Segera Daftar!

Wujudkan impian akademik Anda di STIKOM POLTEK CIREBON dengan program studi unggulan, dosen ahli, dan fasilitas lengkap yang mendukung kesuksesan masa depan

ingin bertanya ? yuk di click !

WhatsApp
logo

STIKOM POLTEK CIREBON

Jl. Pusri No.01, Kedawung, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat 45153

Telephone

+62 878-9019-8284

WhatsApp

+62 878-9019-8284

Email

info@kuliahkaryawan.net

Sosial Media

Designed by IT Kuliah Karyawan